<p style="text-align: justify;">Asisten Bidang Pemerintahan Dan Kesra, Selan S.Sos., M.M Memimpin Rapat Koordinasi Terkait Penentuan Lokasi KKN Mahasiswa Institut Teknologi Sumatera (ITERA), di Ruang Rapat Setdakab, Kamis (30/09/2021)</p>
<p style="text-align: justify;">Turut Hadir Pada Kegiatan Tersebut, Kepala Kesbangpol, Pardi, S.H.,M.M, Plt. Kadis Pendidikan, Raminto, S.Pd., MM.Pd, Kadis PMK, Ixuan Akhmadi, S.Sos, Kabag Kerjasama M. Mersanjaya S.E., M.M dan Camat Se-Kabupaten Way Kanan</p>
<p style="text-align: justify;">Rapat tersebut merupakan tindak lanjut dari Kesepakatan Bersama antara Pemerintah Kabupaten Way Kanan dan ITERA tentang Tri Darma Perguruan Tinggi melalui Pengembangan dan Penerapan Teknologi</p>
<p style="text-align: justify;"><img src="http://waykanankab.go.id/po-content/uploads/whatsapp_image_2021-09-30_at_11.35.53_(1)_1.jpg" alt="" width="450" height="211" /></p>
<p style="text-align: justify;">Pada Rapat tersebut dibahas terkait fasilitasi penentuan lokasi Mahasiswa/i ITERA yang akan melaksanakan Kuliah Kerja Nyata (KKN) di Kabupaten Way Kanan berdasarkan Isu stategis dan potensi kampung sehingga para mahasiswa dapat memberikan kontribusi dan mengimplemtasikan ilmu yang bermanfaat bagi masyarakat luas yang ada dikabupaten Way Kanan</p>
<p style="text-align: justify;">Diketahui KKN tersebut dilaksanakan pada bulan Januari Tahun 2022 yang diikuti oleh 385 Mahasiswa yang akan dibagi ke kampung-kampung di 15 Kecamatan di Kabupaten Way Kanan</p>
<p style="text-align: justify;"><em><strong>Penulis : Deny Kesuma</strong></em><br /><em><strong>Foto : Team</strong></em></p>